“Kami tidak mau janji-janji. Sekarang kami mau pemerintah menindak lanjuti kami secepatnya,” tegas Dedi.
Salah satu driver pengangkut sampah, Subhan, mengatakan kerusakan jalan masuk TPA sudah terjadi hampir satu bulan terakhir, tepatnya sejak Januari. Jalan yang rusak bahkan tertutup tumpukan sampah akibat kendaraan pengangkut yang tidak mampu melintas.
Wali Kota Bengkulu, Dr. Dedy Wahyudi, SE, MM, merespons aksi tersebut dengan menyatakan bahwa pemerintah kota telah menganggarkan perluasan TPA Sebakul.
“Kita sudah menganggarkan anggaran perluasan TPA, namun karena tahun kemarin waktu sangat mepet, kita juga sudah anggarkan,” ujar Dedy Wahyudi
















