Al Fajri dan Nazirwan merupakan mantan Komisioner KPU Kabupaten Seluma, sementara Suryadi diketahui sebagai mantan Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Seluma.
“Kita tinggal menunggu pelantikan saja lagi esok yang sudah terjadwalkan,” singkatnya.
Lebih lanjut, Asisten I Pemkab Seluma menjelaskan bahwa proses seleksi pimpinan Baznas dimulai dari tahap tes tertulis, dilanjutkan dengan wawancara, hingga verifikasi faktual yang dilaksanakan pada Oktober 2025 lalu.
Dari 10 besar calon pimpinan Baznas yang diajukan, akhirnya ditetapkan lima nama yang mendapatkan rekomendasi hasil verifikasi faktual dari Baznas RI.
















