Namun jika kamu merasakan keringat dingin disertai dengan demam atau gejala infeksi lainnya, maka sebaiknya segera cari bantuan medis untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
4. Gangguan Kecemasan
Keringat dingin juga dapat terjadi pada individu yang mengalami gangguan kecemasan.
Situasi stres yang berlebihan dapat memicu reaksi fisik, termasuk keringat dingin sehingga hal ini lumrah dialami oleh mereka yang mengalami gangguan kecemasa.
Oleh sebab itu, memahami kondisi ini dan mencari bantuan dari profesional kesehatan mental dapat membantu mengelola gejala yang kamu alami.
5. Penyakit Tiroid
Penyakit tiroid, terutama hipertiroidisme juga dapat menyebabkan keringat dingin sehingga penting untuk mengenali gejalanya.
















