Salah satu bacaan doa yang paling sering diamalkan setelah sholat fardhu adalah istighfar.
Rasulullah SAW biasa membaca istighfar sebanyak tiga kali setelah salam. Bacaan istighfar ini menjadi pengakuan seorang hamba atas segala kekurangan dalam sholat yang telah dikerjakan.
أَسْتَغْفِرُ اللَّهَ
Astagfirullah
Artinya: “Aku memohon ampun kepada Allah.”
Setelah istighfar, Rasulullah SAW melanjutkan dengan doa memohon keselamatan dan keberkahan.
اللَّهُمَّ أَنْتَ السَّلَامُ وَمِنْكَ السَّلَامُ تَبَارَكْتَ يَا ذَا الْجَلَالِ وَالْإِكْرَامِ
Allahumma antas salaam wa minkas salaam tabaarakta yaa dzal jalaali wal ikraam
















