- Buka browser dan kunjungi portal https://tka.kemendikdasmen.go.id
- Di halaman utama, klik opsi yang bertuliskan hasil TKA atau cek hasil TKA SMA 2025
- Lakukan pengisian data peserta sesuai dengan ketentuan yang diperlukan, seperti nomor peserta TKA dan tanggal lahir yang tercantum pada kartu ujian. Namun, di beberapa tampilan, peserta juga diminta memasukkan username, password, serta kode keamanan sesuai gambar
- Terakhir, setelah seluruh data dipastikan benar, kliklah tombol lihat nilai atau masuk. Untuk mengetahui hasil dari skor dan kategori capaian per mata pelajaran TKA
Nah, mudah bukan? Ayo, segera cek hasil TKA-mu sekarang juga untuk mengetahui hasil nilai pencapaian mata pelajaran dan juga bisa mempersiapkan diri menuju jenjang pendidikan tinggi yang diimpikan.
Page 2 of 2
















