BEKENTV – Cokelat menjadi salah satu makanan manis yang banyak dikonsumsi orang, ada beberapa jenis yang bisa diketahui di sini.
Tidak hanya satu jenis, beberapa cokelat ini memiliki rasa yang berbeda-beda, sehingga banyak yang tertarik untuk mengonsumsinya.
Namun, cokelat sering dianggap sebagai camilan yang kurang sehat karena kandungan gula dan lemaknya.
Bahkan dianggap juga dapat menyebabkan gula darah atau bahkan kenaikan berat badan.
Asal tidak berlebihan, beberapa jenis cokelat ini dapat dikonsumsi sesuai kebutuhan dan memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan.
Beberapa manfaat konsumsi cokelat ini yakni dapat meningkatkan suasana hati, mendukung kesehatan jantung, hingga membantu melawan radikal bebas.
















