Nasihat tersebut datang tanpa diminta dan terasa mengena di hati, seakan menjadi jawaban dari doa yang telah dipanjatkan.
Dalam beberapa kondisi, Allah juga menjawab sholat istikharah dengan mengalihkan pilihan. Seseorang mungkin sudah mantap pada satu keputusan, namun tiba-tiba keinginan itu menghilang dan berganti dengan pilihan lain yang sebelumnya tidak terpikirkan.
Pengalihan ini merupakan bentuk kasih sayang Allah agar hamba-Nya terhindar dari keburukan yang tidak ia ketahui.
Adapun mimpi, memang bisa menjadi salah satu bentuk petunjuk, namun bukan satu-satunya dan bukan syarat utama.
Banyak ulama menegaskan bahwa tidak semua orang akan mendapatkan mimpi setelah istikharah. Bahkan, tidak bermimpi sama sekali bukan tanda bahwa sholat istikharah tidak dijawab.
















