BENGKULU, BEKENTV – Sebanyak 669 Aparatur Sipil Negara (ASN) resmi memulai asesmen yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, Selasa 30 September hingga 30 Oktober 2025 mendatang.
Asesmen yang digelar selama kurang lebih 1 bulan ini dalam rangka penyusunan profil Aparatur Sipil Negara dilingkungan pemerintah Kota Bengkulu tahun 2025.
Diketahui pada hari pertama, asesmen diikuti oleh seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP se Kota Bengkulu serta seluruh Kepala Puskesmas.
Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi, membuka langsung kegiatan tersebut berharap dengan adanya asesmen ini Pemkot dapat menjaring dan memastikan kualitas Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas tang yang ada di Kota Bengkulu.
”Kita ingin mencari calon-calon kepala sekolah yang punya kemampuan, punya inovasi, dan bisa membawa anak-anak muridnya menjadi pintar, puskesmas juga demikian, saya ini mencari kepala puskesmas yang bekerja dan melayani dengan ikhlas, kemudian juga mempu memberikan karya terbaik untuk daerah,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala BKPSDM (Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia), Achrawi, mengatakan Asesmen diikuti oleh 699 orang ASN pemerintah Kota Bengkulu, terdiri dari administrator, pejabat pengawas, kepala sekolah SD dan SMP, kepala puskesma, dan fungsional.