Kapolsek juga meluruskan informasi yang beredar di media sosial terkait foto yang memperlihatkan seseorang terkapar telungkup di tanah. Menurutnya, kondisi tersebut bukan akibat luka parah karena tusukan.
“Foto yang beredar di media sosial itu bukan karena korban mengalami luka berat. Saat kejadian, meski terkena sabetan pisau, Slamet masih sempat membanting Jafar hingga jatuh dan telungkup di tanah,” terang Kapolsek.
Lebih lanjut, Kapolsek menegaskan bahwa tidak benar adanya informasi mengenai aksi saling tusuk atau betujahan seperti yang ramai diberitakan di media sosial.
“Kami tegaskan, tidak ada aksi saling tusuk. Yang terjadi adalah perkelahian sesama kru pasar malam, dan memang salah satu menggunakan senjata tajam yang biasa dipakai untuk memotong tali,” tegasnya.
















