Idzā sami’tum ṣiyāḥad-dīkati fas’alullāha min faḍlih, fa innahā ra’at malakan
Artinya: “Apabila kalian mendengar ayam jantan berkokok, maka mintalah karunia kepada Allah, karena sesungguhnya ayam tersebut telah melihat malaikat.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Hadits ini menjadi dasar utama dalam Islam bahwa ayam berkokok, termasuk di malam hari, bukanlah pertanda buruk. Justru, suara kokok ayam dikaitkan dengan kehadiran malaikat.
Anjuran Berdoa Saat Mendengar Ayam Berkokok
Rasulullah SAW secara khusus menganjurkan umatnya untuk berdoa ketika mendengar ayam berkokok.
Hal ini menunjukkan bahwa momen tersebut termasuk waktu yang baik untuk memohon karunia dan kebaikan dari Allah SWT.
















