BENGKULU, BEKENTV – Hari pertama masuk sekolah usai libur, Senin (5/1/2026), dimanfaatkan siswa SD Negeri 89 Kota Bengkulu untuk membersihkan lingkungan sekolah yang sebelumnya terendam banjir.
Banjir terjadi akibat hujan deras yang mengguyur Kota Bengkulu selama beberapa hari terakhir, sehingga air masuk dan menggenangi sejumlah ruang kelas di sekolah tersebut.
Kepala SD Negeri 89 Kota Bengkulu, Juraidah, mengatakan banjir bukan kali pertama melanda sekolahnya. Ia menjelaskan, kondisi halaman sekolah hingga kini masih tertutup lumpur dan debu sisa genangan air.
“Banjir ini memang sering terjadi di SD 89. Kalau hujan deras berhari-hari, air bisa masuk ke area sekolah. Beruntung banjir terakhir tidak terlalu tinggi, hanya sebatas betis orang dewasa. Namun, sisa lumpur dan debu masih menutupi halaman sekolah,” ungkap Juraidah.
















