Dalam surah Al Isra’ ayat 31 yang artinya, “Dan janganlah kamu membunuh anak-anakmu karena takut miskin. Kamilah yang memberi rezeki kepada mereka dan kapadamu. Membunuh mereka itu sungguh suatu dosa yang besar.”
9. Rezeki karena menikah
Hal ini juga dipercayai banyak orang bahwa dengan menikah akan dapat mendatangkan rezeki. Sebagaimana pernikahan menjadi ibadah terpanjang untuk umat Islam.
Dijelaskan dalam surah An Nuur ayat 32 yang artinya, “Dan nikahkanlah orang-orang yang masih membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, Allah akan memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Mahaluas (pemberian-Nya), Maha Mengetahui.”
















