“Dengan semangat transformasi, profesionalisme, dan kolaborasi, kita optimistis Bank Bengkulu akan terus memperkuat perannya sebagai penggerak perekonomian daerah, mitra pembangunan yang terpercaya, serta institusi perbankan yang berdaya saing dan berkelanjutan,” ujar Helmi Hasan.
Kepada awak media, Gubernur juga menjelaskan bahwa dalam RUPS tersebut turut dibahas usulan nama calon Komisaris Independen Bank Bengkulu.
“Kita tadi juga mengusulkan untuk posisi Komisaris Independen, yaitu Aprikie Putra Wijaya dan Sulian Risman. Ada dua nama yang diusulkan,” singkatnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas Direktur Utama Bank Bengkulu, Iswahyudi, menyampaikan bahwa sepanjang tahun 2025 penyaluran kredit Bank Bengkulu meningkat 5,45 persen menjadi Rp7,816 triliun. Di sisi lain, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh 2,52 persen dengan total mencapai Rp8,205 triliun.
















