Sehingga Nabi Muhammad SAW merasa ada yang aneh dari perlakuannya tersebut, suatu ketika Rasulullah bertanya kepada beliau yang disebut sebagai sahabat.
“Apa yang menyebabkan engkau berperilaku demikian wahai Abu Dujanah?”
Lalu, Abu Dujanah melontarkan jawaban dengan lantang “Ini karena ada pohon kurma yang menjuntai di pekaranganku. Pohon ini bukan milikku. Jadi aku buru-buru membersihkannya dan kurma itu aku serahkan kepada pemiliknya, yakni tetanggaku (dikenal sebagai seorang yang munafik),”
“Aku melakukannya tanpa sedikit pun diberi dan mengharapkan imbalan. Hal ini aku lakukan juga agar anak-anakku tidak memakan kurma tersebut karena kurma itu tidak halal untukku dan keluargaku,”
















