Untuk jalan yang berada di dalam kawasan TPA Air Sebakul, pihaknya akan membangun jalan menggunakan balok beton.
Langkah ini dilakukan agar jalur kendaraan pengangkut sampah lebih kuat, tidak mudah rusak, dan dapat dilalui secara optimal.
“Jalan di dalam kawasan TPA akan kita bangun menggunakan balok beton agar mobil pengangkut sampah lebih mudah melintas dan jalan tidak cepat rusak,” ujar Noprisman.
Sementara itu, akses jalan di bagian depan TPA akan dibangun dengan sistem stockpile yang diperuntukkan bagi truk pengangkut sampah mandiri atau swasta. Sistem ini diterapkan untuk meningkatkan keamanan serta efisiensi pengelolaan sampah.
















