Mayoritas negara tujuan para pekerja migran Indonesia (PMI) asal Seluma yakni Taiwan, disusul Malaysia, Jepang, Turki, Singapura, dan satu orang ke Hungaria.
“Untuk mayoritas negara tujuan bekerja ke Taiwan ada 15 orang,” kata Iksan.
Namun setelah mendapat rekomendasi, para calon PMI ini tidak langsung berangkat. Mereka masih harus mengikuti pelatihan dan menunggu ketersediaan pekerjaan sesuai kebutuhan negara tujuan.
“Mereka masih menunggu sampai ada ketersediaan pekerjaan sesuai kebutuhan negara tujuan, baru mereka bisa berangkat. Bahkan ada yang sampai menunggu 1 tahun lamanya,” jelasnya.
Iksan Saudi menambahkan, faktor utama yang mendorong masyarakat bekerja ke luar negeri adalah alasan ekonomi serta harapan memperoleh penghasilan yang lebih besar.