Selain itu, malam Nisfu Sya’ban juga dianggap sebagai malam yang penuh rahmat, di mana doa-doa yang dipanjatkan memiliki peluang besar untuk dikabulkan.
Makna Malam Nisfu Sya’ban
Salah satu makna penting dari malam Nisfu Sya’ban ini ialah pengampunan dosa.
Oleh karenanya, tak heran jika umat Islam memandang malam ini sebagai waktu yang penuh kesempatan untuk memohon ampunan atas dosa-dosa yang telah diperbuat dan memperbaiki diri.
Dalam banyak riwayat, disebutkan bahwa pada malam ini Allah SWT akan mengampuni dosa-dosa hamba-Nya yang memohon ampunan, kecuali dosa syirik dan permusuhan.
Dalam beberapa hadis, malam ini bahkan disebut sebagai malam di mana catatan amal manusia diserahkan kepada Allah dan ditentukan takdir seseorang selama setahun ke depan.
















