<strong>BEKENTV</strong> - Selain makanan sehat, beberapa minuman pilihan dipercaya dapat membantu untuk tidur nyenyak. Dengan mengonsumsi rutin minuman sehat yang menenangkan ini, kamu akan dapat tidur lebih mudah. Diketahui kurang tidur jika terjadi secara berulang kali akan mempengaruhi kesehatan, bahkan bisa meningkatkan risiko penyakit tertentu. Untuk menghindari hal tersebut, kamu bisa mencoba mengonsumsi minuman yang dianjurkan sehingga bisa mengetahui manfaatnya secara langsung bagi tubuh. Kesulitan tidur menjadi gangguan yang kerap dialami banyak orang, sehingga hal ini perlu untuk diatasi agar tetap menjaga kesehatan tubuh.<!--nextpage--> Pasalnya seseorang yang kurang tidur akan mengalami kelelahan, suasana hati tidak baik hingga kurang fokus dalam melakukan sesuatu. Untuk mengatasi hal tersebut, kamu perlu memenuhi asupan cairan tubuh, sehingga saat hendak tidur kamu akan merasa lebih tenang. Berikut telah dirangkum beberapa pilihan minuman sehat yang dapat dikonsumsi sehari-hari. <strong>Minuman sehat yang dapat membuat tidur nyenyak</strong> <strong>1. Smoothies kacang almond</strong> Smoothies kacang almond menjadi salah satu pilihan yang dapat dikonsumsi dan diketahui dapat membantu tidur nyenyak dan cepat. Minuman satu ini dipercaya dapat menenangkan sistem saraf, hal tersebut karena adanya kandungan magnesium di dalamnya.<!--nextpage--> Cara membuatnya cukup mudah, blender susu kacang almond yang sudah disiapkan, kemudian potong pisang. Masukan pisang ke dalam minuman kacang almond, lalu minuman pun siap disajikan. Perlu diketahui bahwa buah pisang memiliki manfaat yang dapat membantu tidurmu lebih nyenyak. <strong>2. Teh peppermint</strong> Bukan hanya smoothies kacang almond, teh peppermint bisa menjadi pilihan minuman untuk kamu dapat tidur nyenyak dan lebih tenang. Dalam sebuah penelitian menyebutkan bahwa teh peppermint ini untuk mengatasi masalah tidur masih terbatas. Namun, meski begitu kamu bisa mengonsumsi minuman teh ini karena bebas kafein, sehingga aman untuk diminum sehari-hari.<!--nextpage--> Cara membuat minuman ini cukup mudah, kamu bisa merebus air dengan segenggam daun peppermint. Kemudian didihkan, tunggu hingga skitar 5 menit, kemudian aring airnya, minuman teh peppermint pun siap untuk disajikan. <strong>3. Teh chamomile</strong> Minuman yang dapat dikonsumsi untuk membantumu tidur nyenyak yakni ada teh chamomile. Tidak hanya memiliki aroma yang khas, minuman ini juga baik untuk kesehatan misalnya bisa menghilangkan gejala flu, peradangan, hingga baik untuk kulit. Minuman ini berasal dari famili Asteraceae yang kerap diolah menjadi teh herbal. Kamu bisa mencoba mengonsumsinya apakah manfaat tersebut berlaku.<!--nextpage--> Sebuah studi menyebutkan bahwa teh chamomile ini bisa meningkatkan kualitas tidur seseorang. Sehingga bagi kamu yang kerap mengalami susah tidur, dapat konsumsi minuman satu ini. <strong>4. Cokelat hangat</strong> Bukan hanya itu, diketahui cokelat hangat bisa menjadi pilihan untuk dikonsumsi, karena dapat membantu tidur lebih nyenyak. Selain itu, minuman hangat cokelat ini bisa juga membuat rileks dan jauh dari stres, kamu bisa konsumsi sehari-hari sesuai kebutuhan. Minuman cokelat hangat ini mampu membuatmu mengantuk dan dapat menenangkan sehingga kamu bisa cepat tertidur. <strong>5. Air putih hangat</strong> Berbeda dengan cokelat, air putih hangat juga bisa memberikan efek yang membuatmu tidur lebih nyenyak.<!--nextpage--> Berkat kandungan yang ada dalam air putih ini diketahui dapat membantu tidur nyenak. Cukup konsumsi dua gelas air putih hangat sebelum tidur, bisa mengatasi secara efektif sulit tidur. Kandungan mineral yang ada di dalam air putih ini juga bisa memberikan ketenangan dan membantumu lebih relaks. <strong>6. Jus kiwi</strong> Kemudian ada jus kiwi yang bisa direkomendasikan, tidur jadi lebih nyenyak dan menenangkan. Diketahui jus kiwi punya kandungan yang kaya vitamin dan mineral, seperti vitamin C, vitamin E, folat, hingga kalium. Kamu juga bisa mengonsumsi hanya buahnya saja, sebanyak dua buah kiwi sebelum tidur, diketahui bisa lebih mudah memejamkan mata.<!--nextpage--> Dalam hal ini, untuk mengetahui manfaatnya kamu bisa konsumsi beberapa minuman sehat pilihan tersebut.