Meskipun sifat ini bermanfaat untuk detoksifikasi, namun konsumsi daun pohpohan secara berlebihan dapat menyebabkan tubuh kehilangan terlalu banyak cairan dan elektrolit penting seperti kalium dan natrium.
Bukan hanya itu saja, ketidakseimbangan elektrolit ini dapat berdampak buruk pada fungsi otot dan saraf, serta meningkatkan risiko dehidrasi.
4. Memengaruhi Fungsi Ginjal
Mengonsumsi daun pohpohan yang terlalu sering atau dalam jumlah besar juga dapat memberikan tekanan berlebih pada ginjal.
Hal ini lantaran sifat diuretik yang dimilikinya dapat membuat ginjal bekerja lebih keras untuk menyaring cairan dan racun dalam tubuh.
















