Manfaat berikutnya yang bisa dirasakan setelah mengonsumsi kacang panjang ini ialah dapat mencegah penyakit kanker.
Pasalnya dalam kacang panjang ada kandungan antioksidan nabati, termasuk flavonoid, dan riboflavin (vitamin B2).
Sehingga kandungan inilah yang berperan penting dalam mengurangi potensi pertumbuhan sel kanker pada tubuh.
7. Menjaga Kesehatan Tulang
Manfaat yang satu ini juga tak kalah pentingnya untuk kesehatan, yaitu dengan mengonsumsi kacang panjang secara teratur dapat terjaganya kesehatan tulang.
Manfaat ini didukung dari adanya kandungan kalium dan kalsium yang tinggi, sehingga dapat berperan penting dalam membantu menjaga kepadatan mineral tulang.
















