Di sisi lain, produk olahan susu tinggi lemak dapat memperlambat sistem pencernaan, terutama bagi kamu yang memiliki intoleransi laktosa.
Kurangnya enzim laktase dalam tubuh membuat proses pencernaan laktosa menjadi lebih sulit yang pada akhirnya bisa menyebabkan perut kembung dan sembelit.
5. Cokelat
Cokelat dapat memperlambat proses pencernaan dan harus dihindari jika kamu mengalami sembelit. Dalam sebuah penelitian di Jerman, cokelat sangat tinggi akan lemak dan hanya memiliki sedikit serat atau bahkan tidak sama sekali.
Hal tersebut dapat memperlambat perpindahan makanan melalui usus. Selain itu, jika kamu menderita sindrom iritasi usus besar (IBS), cokelat dapat memperparah penyakit di dalam tubuh.
















