5. Interaksi dengan obat-obatan
Rosella dapat berinteraksi dengan obat-obatan tertentu, seperti obat antihipertensi dan obat antidiabetes.
Obat antihipertensi dapat meningkatkan risiko tekanan darah terlalu rendah.
Sedangkan obat antidiabetes bisa memperkuat efek penurunan gula darah, sehingga meningkatkan risiko hipoglikemia.
6. Efek pada kehamilan dan menyusui
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi rosella dalam jumlah besar dapat memengaruhi hormon dan menstimulasi menstruasi, yang berpotensi meningkatkan risiko keguguran.
Konsumsi selama kehamilan dan menyusui sebaiknya dilakukan dengan hati-hati atau setelah berkonsultasi dengan dokter.
















