Berikut ini telah dirangkum beberapa manfaat jamur tiram yang baik untuk kesehatan, simak informasinya di sini.
Manfaat jamur tiram untuk kesehatan
1. Sumber nutrisi yang kaya
Jamur tiram menjadi salah satu sumber nutrisi yang sangat baik lantaran dalam setiap 100 gram jamur tiram mengandung sekitar 3 gram protein, serta berbagai vitamin dan mineral penting.
Jamur ini juga kaya akan vitamin B kompleks, termasuk riboflavin, niacin, dan asam pantotenat, yang penting untuk metabolisme energi dan fungsi sistem saraf.
Selain itu, jamur tiram juga mengandung vitamin D yang dapat membantu penyerapan kalsium dan mendukung kesehatan tulang.
			
    	








							






