BEKENTV – Biji kopi dapat dijadikan sebagai bahan alami untuk atasi masalah kecantikan, bisa jadi masker hingga scrub.
Dengan kandungan asam klorogenat dan kafein dalam biji kopi dapat mengurangi peradangan akibat masalah kulit wajah.
Seperti menenangkan kulit wajah, memperlambat proses penuaan, menurunkan resiko kanker kulit, hingga mengurangi jerawat.
Dan tidak hanya itu saja, kopi juga sering ditambahkan untuk produk pewangi parfum pakaian.
Kandungan nutrisi yang ada di dalam biji kopi, bisa kamu gunakan untuk perawatan kulit di rumah, seperti membuat masker wajah, masker rambut, dan scrub tubuh.
















