Dengan tujuan untuk meminimalisir pengangguran bagi para fresh graduate atau yang akan memasuki masa lulus kuliah.
Sebelumnya, dapat diketahui bahwa Magang Nasional merupakan program yang akan di rilis untuk fresh graduate agar memperoleh pengalaman kerja selama enam bulan.
Nah, jika kamu telah menjadi bagian dari peserta magang nasional 2025, ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan, seperti berikut ini.
Manfaat Magang Nasional 2025
1. Mendapatkan uang saku setara upah minimum provinsi (UMP) per bulan yang tersalurkan melalui bank-bank Himbara (BNI, BRI, BTN, Mandiri, dan BSI)
2. Mendapatkan jaminan sosial ketenagakerjaan, meliputi Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JM)
3. Pendampingan mentor selama masa magang
4. Mendapatkan sertifikat pemagangan bagi peserta yang menyelesaikan program penuh.
















