Cobalah untuk memberi makan kucing secara teratur dengan jadwal yang konsisten. Kebiasaan ini nggak hanya meminimalisir muntah pada kucing, tapi juga menjaga kesehatan pencernaannya.
3. Jarang Disisir atau Dimandikan
Tahukan jika kucing memili kebiasaan menjilat tubuhnya? Nah, kebiasaan jarang menyisir atau memandikan kucing bisa membuat bulu yang rontok tertelan, terutama saat mereka menjilat tubuhnya.
Bulu yang masuk ke dalam perut bisa membentuk hairball dan salah satu cara tubuh kucing mengeluarkannya adalah dengan muntah.
Sisirlah bulu kucing dan mandikan secara rutin untuk mengurangi bulu rontok yang tertelan. Sebisa mungkin bantu menjaga tubuhnya tetap bersih.
















