BEKENTV – Terdapat beberapa manfaat yang ditawarkan bawang putih untuk menjaga kesehatan tubuh, lantaran banyaknya kandungan nutrisi yang tersimpan.
Diketahui, kandungan nutrisi dalam bawang putih ada allicin, senyawa sulfur, antioksidan, vitamin C, serat, dan mineral. Selain itu, juga terdapat protein, karbohidrat, serta rendah kalori.
Dalam mengonsumsi bawang putih, bisa dikonsumsi secara langsung atau diolah ke dalam masakkan.
Juga terkandung berbagai zat yang ada dalam bawang putih seperti senyawa fenolik, saponin, polisakarida, dan senyawa organosulfur.
Tapi, selain digunakan sebagai bahan makanan, konsumsi bawang putih juga bermanfaat untuk kesehatan.
Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan
1. Dapat Menurunkan Kolestrol
Kandungan allicin pada bawang putih dapat bermanfaat untuk menghambat enzim yang bisa menurunkan kolestrol.
Dan, kamu harus tau, kandungan allicin yang paling banyak hanya terdapat pada bawang putih dengan cara ditumbuk, dihancurkan, atau dikunyah.
Jadi, kandungan inilah yang membuat bawang putih mentah sangat bermanfaat untuk menurunkan kolestrol.
2. Dapat Mencegah Penyakit Jantung
Dengan mengonsumsi bawang putih mentah dapat meminimalkan risiko agar tidak terkena penyakit jantung.
Bawang putih memiliki manfaat agar peredaran darah lancar atau mencegah pengumpalan darah, yang terjadi akibat penumpukan kolestrol di arteri maupun vena.
3. Dapat Mencegah Sakit Maag
Dengan mengonsumsi bawang putih dipercaya bisa mencegah sakit maag, terkhusus sakit maag yang terjadi karena infeksi bakteri Helicobacter pylori di lambung.
Nah, dalam hal ini bawang putih sangatlah aman dikonsumsi bagi penderita sakit maag, manfaatnya di dapat dari kandungan allicin.
4. Dapat Mencegah Kanker
Kandungan allicin pada bawang putih memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Kandungan senyawa allicin sangat kaya dengan antioksidan dan memiliki sifat antikanker.
Nah, kandungan ini juga dapat menurunkan risiko kanker seperti pada kanker payudara, kanker usus besar, kanker paru, dan kanker pankreas.
5. Dapat Terkendalinya Tekanan Darah
Dalam menurunkan tekanan darah, konsumsilah bawang putih ini agar tekanan darah bisa terkendali.
Dan juga, bawang putih ini bisa sebagai obat hipertensi generik yang bisa memicu penyakit kardiovaskular.
6. Dapat Meningkatkan Kesuburan
Jika ingin meningkatkan kesuburan, konsumsilah bawang putih yang sudah dipercaya sangat ampuh.
Kandungan antioksidan dapat memperbaiki kadar testosterone dan struktur testicular yang dapat meningkatkan kualitas sperma menjadi lebih baik.
Demikian itulah 6 manfaat bawang putih untuk kesehatan yang perlu diketahui. Semoga membantu!
















