BEKENTV – Terdapat banyak manfaat yang ditawarkan buah anggur untuk menjaga kesehatan tubuh, lantaran banyaknya kandungan nutrisi yang tersimpan.
Diketahui, kandungan nutrisi vitamain dan antioksidan dalam buah anggur ada vitamin C, lemak, serat, tamin, protein, hingga vitamin E.
Sehingga, kandungan inilah yang mampu berkerja secara aktif mengatasi berbagai permasalahan kesehatan seperti menurunkan tekanan darah, mengontrol kolesterol, menjaga kesehatan mata, kulit, hingga tulang.
Manfaat ini bisa kamu dapatkan dengan makan buah anggur secara rutin, rasanya yang lezat dan kaya nutrisi membuat tidak bosan mengkonsumsinya meskipun setiap hari.
















