BEKENTV – Kacang kedelai menyimpan banyak kandungan nutrisi, sehingga sangat aman untuk dikonsumsi dalam mengatasi berbagai masalah pada kesehatan tubuh.
Kacang kedelai merupakan tanaman yang tergolong ke dalam jenis biji-bijian dan sering dijadikan bahan pangan.
Kacang kedelai ini sangatlah kaya akan kandungan nutrisi, sehingga sangat baik untuk dikonsumsi karena bisa memberikan manfaat baik untuk kesehatan.
Diketahui dalam kacang kedelai tersimpan kandungan nutrisi seperti vitamin C, asam folat, serat, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, thiamin, dan potassium.
Dari banyaknya ragam kandungan nutrisi inilah kacang kedelai mampu menghasilkan segudang manfaat untuk kesehatan.
















