BENGKULU, BEKENTV – Apel Akbar Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terdiri dari PNS dan PPPK di halaman Kantor Bupati Seluma, Senin pagi sekitar pukul 08.00 WIB, berlangsung tegang.
Ketegangan terjadi saat Bupati Seluma menegur keras seorang ASN dari Dinas Perpustakaan Daerah dan Kearsipan (Perpusda) yang kedapatan merokok saat apel berlangsung.
Akibat kejadian tersebut, suasana apel mendadak hening, termasuk ketika agenda pemberian penghargaan kepada pelajar berprestasi yang digelar di penghujung acara.
Bupati Seluma Teddy Rahman yang bertindak sebagai pembina apel secara langsung menegur oknum ASN tersebut di hadapan seluruh peserta apel dengan nada tegas. Ia menilai tindakan tersebut sebagai bentuk ketidakdisiplinan serta tidak menghargai peserta apel lainnya.
“Hai kamu yang kepala botak, maju kesini, anda tidak menghargai rekan-rekan yang lain disini enak-enakan merokok saat Apel, Tolong pak Inspektur tindak tegas PNS semacam ini,” ucap Bupati Teddy Rahman.
Bupati pun langsung meminta Inspektorat Kabupaten Seluma untuk menindak tegas oknum PNS tersebut sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku.
Sementara itu, Inspektur Kabupaten Seluma, Marah Halim, membenarkan bahwa oknum ASN yang ditegur berasal dari Dinas Perpustakaan Daerah (Perpusda). Yang bersangkutan langsung dipanggil ke Kantor Inspektorat Kabupaten Seluma usai apel untuk dimintai keterangan.
“Alasannya sakit kepala. Namun tetap kita proses. Yang bersangkutan sudah kita minta datang ke kantor Inspektorat,” ujar Marah Halim.
Atas pelanggaran tersebut, oknum PNS yang bersangkutan dikenakan sanksi berupa Surat Peringatan Pertama (SP1).
















