<strong>BEKENTV</strong> - Ada beberapa manfaat jahe yang diketahui baik untuk kesehatan tubuh, cek ulasannya di sini. Tanaman jahe memiliki nama lain yang dikenal dengan Zingiber officinale, kerap dijadikan sebagai obat herbal. Kamu dapat mengonsumsi jahe secukupnya dan tidak berlebihan agar bisa merasakan khasiatnya bagi tubuh. Diketahui tumbuhan herbal ini punya senyawa kimia aktif seperti lemonin, gingerol, zingiberen, kamfer, dan zingeron. Dengan memanfaatkan jahe sesuai kebutuhan, hal ini bisa membantu menurunkan gula darah. Tumbuhan herbal jahe diketahui masih satu rumpun dengan kunyit, lengkuas, dan kencur.<!--nextpage--> Dipercaya dapat mencegah penuaan dini, tumbuhan herbal ini memiliki kandungan yang menyehatkan. Berdasarkan situs Panganku yang dikelola oleh Kemenkes RI, 100 gram jahe mengandung zat gizi sebagai berikut. Air: 55.0 gram. Energi : 51 kkal. Protein: 1,5 gram (g). Lemak: 1,0 gram. Karbohidrat: 10,1 g. Serat: 12,0 gram. Kalsium: 21 milligram (mg). Fosfor: 39 mg. Besi: 1,6 mg. Natrium: 12 mg. Kalium: 441,7 mg. Tembaga: 0,48 mg. Karoten Total: 9 mikrogram (mcg). Seng: 0,7 mg. Thiamin (Vitamin B1) : 0,02 mg. Riboflavin (Vitamin B2): 0,17 mg. Niasin (Vitamin B3): 3,3 mg. Vitamin C: 4 mg. Selanjutnya beberapa kandungan dalam jahe ini berupa vitamin, serat, minearal, dan nutrisi lainnya yang menyehatkan tubuh.<!--nextpage--> Beberapa kandungan tersebut juga mendukung perkembangan janin ibu hamil. Kemudian untuk pengolahan tumbuhan herbal ini terbilang cukup mudah, kamu bisa sajikan menjadi olahan makanan atau minuman. Selain itu jahe tidak hanya digunakan dalam penyedap makanan saja, namun dapat pula diolah menjadi minuman sehat. Berikut beberapa manfaat jahe yang telah dirangkum, dapat kamu ketahui. <strong>Manfaat jahe untuk kesehatan</strong> <strong>1. Membantu mencegah penuaan dini</strong> Manfaat lain dari jahe diketahui dapat membantu mengatasi efek penuaan dini. Sebab, jahe memiliki kandungan senyawa antioksidan yang bisa kurangi risiko datangnya efek penuaan dini, misalnya bintik hitam, keriput ataupun kerutan di wajah.<!--nextpage--> <strong>2. Menurunkan gula darah dan kolesterol</strong> Selain manfaat di atas, ternyata dengan mengonsumsi tanaman herbal ini bisa menurunkan gula darah dan koterol secara signifikan. Tidak hanya jahe tentu beberapa herbal lainnya bisa dimanfaatkan sebagai penurun gula darah maupun kolesterol. <strong>3. Menurunkan berat badan</strong> Salah satu studi dalam jurnal Critical Reviews in Food Science and Nutrition yang menyasar pada hewan, telah menginformasikan bahwa konsumsi air dan ekstrak jahe dapat membantu mengurangi berat badan. Kemudian, studi berbeda juga membuktikan adanyak efek penurunan berat badan pada wanita dengan mengonsumsi 2 gram bubuk rempah ini hingga sampai 12 minggu.<!--nextpage--> Tentunya penurunan berat badan ini akan membantu setiap orang mencegah terjadinya obesitas, bahkan dapat mempertahankan berat badan idealnya. Manfaat yang dirasa pada tubuh yakni bisa meningkatkan jumlah kalori yang dibakar tubuh. <strong>4. Meredakan morning sickness</strong> Adapun manfaat jahe bagi ibu hamil yakni bisa meredakan morning sickness seseorang. Studi dalam Royal College of Obstetricians and Gynaecologists mengungkapkan bahwa rempah seperti jahe dapat dimanfaatkan sebagai pereda morning sickness saat awal kehamilan. Manfaat ini dapat diketahui dari mengonsumsi ekstrak akar tanaman jahe. <strong>5. Mampu menyerap gizi lebih baik</strong><!--nextpage--> Manfaat konsumsi jahe bagi ibu hamil yakni bisa membantu proses penyerapan gizi. Berkat kandungan yang ada di dalam jahe inilah yang membantu tubuh mendapat gizi lebih baik. Termasuk janin, sehingga ia dapat membantu pertumbuhan hingga perkembangan secara optimal. <strong>6. Meningkatkan libido</strong> Berkat kandungan yang ada di dalam jahe ini, diketahui dapat meningkatkan libido. Pasalnya ibu yang mengandung kerap mengalami penurunan hasrat dalam bercinta, hal ini karena hormon saat kehamilan ataupun menyusui. Selain itu, munculnya penurunan libido ini bisa dikarenakan kekhawatiran ibu yang sedang mengandung dan saat merawat anak.<!--nextpage--> Sehingga kamu bisa mengonsumsi jeha secara rutin agar dapat meningkatkan libido. <strong>7. Tenggorokan jadi lebih sehat</strong> Dengan mengonsumsi jahe, dapat memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan bagi tenggorokan. Efek jahe yang menghangatkan, sehingga bisa membuat tenggorokan yang gatal mereda sebab penyakit pernapasan. <strong>8. Sistem pencernaan semakin sehat</strong> Tidak hanya dapat menurunkan berat badan, manfaat lain dari jahe adalah dapat menyehatkan sistem pencernaan, hingga mengatasi penyakit yang ada hubungannya dengan pencernaan. Contohnya seperti sembelit atau naiknya asam lambung yang disebabkan stres, hingga perut kembung.<!--nextpage--> Inilah beberapa manfaat dari jahe yang perlu diketahui sehari-hari. Semoga membantu.