Oleh sebab itu, bagi penderita tekanan darah rendah atau kamu yang sedang mengonsumsi obat antihipertensi, maka buah mengkudu harus dikonsumsi dengan sangat hati-hati.
5. Memicu Reaksi Alergi
Beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi setelah mengonsumsi buah mengkudu.
Gejala alergi yang umum ditimbulkan ini meliputi gatal-gatal, ruam pada kulit, kesulitan bernapas, hingga pembengkakan di wajah atau mulut.
Mengonsumsi buah mengkudu berlebihan dapat memperburuk reaksi alergi ini sehingga jika tanda-tanda alergi muncul, sebaiknya segera hentikan konsumsi dan berkonsultasi dengan dokter.
6. Berbahaya untuk Ibu Hamil dan Menyusui
















