BEKENTV – Buah anggur hijau tidak hanya baik untuk kesehatan, namun juga memiliki beberapa efek samping.
Jika konsumsi dalam jumlah yang banyak, buah anggur hijau ini bisa sebabkan gula darah naik.
Anggur hijau sendiri cukup digemari karena memiliki rasa manis dan juga tekstur yang renyah.
Selain itu anggur hijau merupakan buah yang dihasilkan oleh tanaman perdu merambat yang masih menjadi bagian dari keluarga Vitaceae.
Anggur hijau juga memiliki beragam jenis yang berbeda, biasanya dapat dilihat dari bentuk, warna, dan juga rasa sehingga kamu bisa memiliki varian jenis anggur yang ingin dikonsumsi.
















