BENGKULU, BEKENTV – Wakil Ketua II DPRD Bengkulu Selatan, Dodi Martian, S.Hut., MM, mendesak Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan untuk memberikan perhatian lebih terhadap warga asal Bengkulu Selatan yang merantau di Provinsi Jambi, terutama di kawasan perkebunan Renah Alai.
Dodi Martian mengatakan bahwa pemerintah daerah tidak boleh menutup mata terhadap kondisi masyarakatnya yang mencari nafkah di luar daerah, terlebih jika mereka menghadapi persoalan sosial maupun ekonomi.
“Pemerintah daerah harus hadir dan memantau kondisi warganya di luar Bengkulu Selatan. Saat mereka menghadapi kesulitan, pemerintah harus menunjukkan kepedulian dan mencari solusi. Jangan sampai masyarakat perantauan merasa dibiarkan,” ujar Dodi.
















