BENGKULU, BEKENTV – Bupati Bengkulu Selatan Rifai Tajuddin bersama Wakil Bupati Yevri Sudianto memaparkan sejumlah capaian program dalam 100 hari kerja pertama masa kepemimpinan mereka. Keduanya menyampaikan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan berbagai program prioritas yang telah direncanakan sejak awal masa jabatan.
“Alhamdulillah, untuk 100 hari kerja kita berjalan lancar. Walaupun ada beberapa yang masih dalam tahap pengerjaan, tetapi kami terus berupaya agar setiap program yang dijalankan dapat memberi manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Rifai.
Di antara program yang telah berhasil direalisasikan selama 100 hari kerja tersebut antara lain pembelian dua unit mobil sampah jenis dump truck dan ambrol, serta satu unit mobil tinja di BPPW. Selain itu, pelayanan di Rumah Sakit Hasanuddin Damrah juga mengalami peningkatan yang signifikan.
















