2. Menghilangkan Sakit Tenggorokan
Selain untuk meredakan batuk, sifat antiseptik pada jeruk nipis juga dapat membantu meredakan sakit tenggorokan.
Caranya mudah, kamu hanya perlu mencampurkan air perasan satu buah jeruk nipis dengan setengah gelas air hangat dan satu sendok teh garam.
Gunakan campuran ini untuk berkumur selama beberapa detik, lalu buang.
Kamu bisa berkumur dua hingga tiga kali sehari untuk membantu membunuh bakteri dan mengurangi peradangan di tenggorokan.
3. Mengatasi Gangguan Pencernaan
Asam sitrat dalam yang ada di dalam jeruk nipis membantu merangsang produksi enzim pencernaan sehingga bermanfaat untuk mengatasi perut kembung atau sulit buang air besar.
			
    	








							






